Info Sekolah
Wednesday, 04 Dec 2024
  • Selamat datang di laman web SMP Negeri 1 Mranggen      
  •      

Upayakan Konservasi, Sumber Daya Alam Tetap Lestari

Diterbitkan : - Kategori : Uncategorized

Air merupakan salah satu sumber daya alam yang sangat berharga. Keberadaannya begitu dibutuhkan. Hampir tidak ada satu makhlukpun di semesta ini yang tidak membutuhkan air. Air digunakan dalam berbagai kegiatan. Mandi, mencuci, konsumsi manusia, hewan, bahkan tumbuhan. Dengan demikian, air merupakan kebutuhan pokok semua entitas.

Dewasa ini, air bersih kian langka, sedangkan kebutuhan akan adanya air terus bertambah. Hal ini dapat menimbulkan masalah serius yang dapat mengganggu stabilitas ekologi. Kekurangan air atau bahkan kekeringan menjadi ancaman yang tak terhindarkan. Dibutuhkan tindakan nyata yang efektif untuk mengatasi hal tersebut. Selain upaya penghematan, masih diperlukan tindakan lain yang harus segera dilakukan untuk melestarikan air. Salah satu upaya yang diharapkan dapat memberikan efek sangat berarti tersebut adalah melakukan konservasi.

Konservasi diartikan sebagai upaya melindungi dan melestarikan. Konservasi dapat didefinisikan sebagai segala usaha yang mungkin dapat dilakukan dalam upaya melindungi dan melestarikan sumber daya tertentu. Dengan dilakukannya konservasi, sumber daya yang mengalami krisis akan dapat terselamatkan.

Di SMP Negeri 1 Mranggen, upaya konservasi terhadap sumber daya alam, utamanya air, terus dilakukan. Beberapa upaya dilakukan secara sekaligus. Selain penghematan dalam menggunakan air, pohon-pohon dengan akar yang dapat menyerap air juga ditanam di hampir semua sisi lingkungan sekolah. Dengan tumbuhnya pohon-pohon tersebut, air yang meresap ke dalam tanah dapat diserap oleh akar-akar tumbuhan.

Upaya lain dalam konservasi air di SMP Negeri 1 Mranggen adalah dibuatnya puluhan biopori. Lubang-lubang yang dibuat di permukaan tanah itu menjadi jalan masuk air agar terserap tanah. Dengan adanya biopori, air tidak akan langsung mengalir ke pembuangan secara sia-sia.

Dengan melakukan konservasi, mari kita jaga alam agar tetap lestari.

Salam Spensa jaya. Salam adiwiyata. (AA)

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Beri Komentar